Kamis, 27 Desember 2012

Biarkan kau hanya pada apa yang kau tahu.

Sayang, ini bukan cerita tentang lelahku
Karena memang sudah sewajarnya sebagai wanita aku mengerjakan tugasku.

Tapi ini lebih kepada kegelisahanmu,
Aku mulai bertanya-tanya, ada apa dan mengapa
Aku melihat mu tak seperti biasanya,

Apakah hadirku telah menyulitkanmu?

Lihatlah aku,
Aku berusaha ada hanya untuk mu,
Aku ingin menghapus peluhmu,
Menghadirkan tawa untuk mu,
Agar hidup tak terus menekanmu...

Jangan kau pelihara lagi duka itu, sayang.
Aku yang tersiksa melihatnya.

Berbagilah, dan dengan suka cita akan rentangkan pelukan untukmu.
Karena aku mencintaimu,
Sebab itu aku disampingmu.

Akupun ingin menangis, akupun ingin berteriak, akupun ingin mengeluh.
Tapi...
Ketika aku menyadari itu hanya akan menyulitkanmu,
Aku hapus semua keinginan itu.
Aku hanya ingin kau tenang melihatku bahagia disampingmu.

Andai kau tahu, betapa aku mencintaimu....

Andai kau tahu....

Tidak ada komentar:

Posting Komentar